Dosa Diampuni dan Doa Dikabulkan! Amalkan Ini Saat Terbangun di Tengah Malam

Kita seringkali kembali menarik selimut manakala terbangun di tengah malam. Padahal, ada satu amalan mudah yang pahalanya luar biasa.

Abu Umamah Radhiyallahu Anhu dia berkata, “Saya mendengar Rasulullah bersabda, “Barangsiapa yang berbaring di atas kasurnya dalam keadaan suci dan dia berdzikir kepada Allah hingga dia merasa kantuk, tidaklah berbalik sesaat dari waktu malam ketika dia memohon kebaikan dunia dan akhirat, melainkan Allah akan mengabulkannya,” (HR. Tirmidzi dan Abu Dawud).

Maka, tetaplah pada posisi tertidur ketika tiba-tiba terbangun di tengah malam. Bacalah dzikir yang diamalkan Rasulullah di bawah ini:

Dari Ubadah bin Shamit, dari Nabi bersabda, “Siapa terbangun di waktu malam lalu membaca, ‘Laa Ilaaha Illallaahu Wahdahu Laa Syariikalahu, Lahul Mulku, Walahul Hamdu, Wahuwa ‘Alaa Kulli Syai-in Qadiir. Alhamdulillaah Wasubhanallaahu Walaa Ilaaha Illallaahu Wallahu Akbar, Walaa Haula Walaa Quwwata Illaa Billaahi,’ kemudian ia berdoa ‘Ya Allah, ampuni Aku’ atau berdoa pasti dikabulkan doanya. Jika ia berwudhu dan shalat, pasti diterima shalatnya,” (HR. Al-Bukhari).

Maka, bangunnya kita di tengah malam takkan berujung sia-sia, hanya dengan berdzikir sembari terbaring. Allahu alam

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel