Miliki Rambut Lurus Dengan Memanfaatkan 3 Bahan Alami Ini



Setiap perempuan pastinya mendambakan rambut lurus dan lembut.

Sehingga tidak heran jika wanita sering menggunakan catokan untuk meluruskan rambut.

Terlalu sering mencatok rambut akan membuat rambut rusak dan mudah rapuh.

Nah berikut beberapa bahan alami yang bisa kamu coba untuk meluruskan rambut.

1. Pisang dan madu
Kedua bahan alami ini juga dapat membantu meluruskan rambut.

Campurkan pisang yang sudah halus dengan minyak zaitun dan madu lalu tambahkan secangkir yogurt.

Oleskan pada rambut secara merata kemudian diamkan selama 1 jam lalu bilas hingga bersih menggunakan shampo.

2. Susu dan Telur
Campurkan susu dan telur lalu kocok hingga teraduk rata.

Oleskan pada rambut selama 10-15 menit lalu bilas dengan cara keramas dan menggunakan shampo.

3. Lidah Buaya
Tanaman lidah buaya yang kaya akan manfaat dapat kami jadikan sebagai bahan alami untuk meluruskan rambut.

Sediakan air panas lalu tambahkan teh biji rami lalu aduk hingga menjadi gel.

Setelah itu tambahkan gel lidah buaya, madu dan perasaan jeruk lemon.

Oleskan pada rambut hingga rata, biarkan kering kemudian bilas menggunakan air dan shampo.

sumber: humairoh.com

Artikel Terkait

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel