Tak Perlu Mengumbar Hubunganmu di Media Sosial, Ini Dampak Negatifnya



Memiliki pasangan memang memiliki kecenderungan untuk berbagi moment bahagia di media sosial. Apalagi ketika baru jadian, perasaan masih sedang berbunga-bunga sehingga memiliki keinginan untuk mengeshare di media sosial

Akan tetapi, ketika berbagi kebahagiaan serta kemesraan dimedia sosial ternyata tidak semua orang ikut berbahagia seperti yang kamu harapkan.

Bisa jadi banyak yang tidak suka, justru semakin diumbar akan membuatmu tidak bahagia. Ini asalan kenapa hubunganmu tak perlu di umbar ke media sosial.

1. Tidak Mendapatkan Komentar Buruk
Ketika kamu tidak mengumbar kemesraan dengan pasangan dimedia sosial kamu tidak akan mendapatkan nyinyiran dari orang banyak. Apalagi jika belum sah tentu akan menjadi bahan gosip bagi mereka.

2. Tak Ada yang Melirik Pasangan dan Tidak Membuat Orang Iri
Tak ada salahnya berbagi kebahagiaan dengan pasangan di media sosial namun jangan berlebihan.

Karena ada hati dan perasaan orang lain yang harus kamu jaga, atau bahkan agar pasanganmu terjaga dari orang yang mungkin bisa menyukainya.

3. Tak Dianggap Alay
Orang yang terlalu sering mengekspose kebahagiaan di media sosial akan dianggap sebagai tukang pamer dan alay karena setiap moment bersama pasangan selalu di posting di media sosia.

4. Tidak Akan Sering Mendapatkan Pertanyaan Kapan Nikah
Pertanyaan kapan menikah cukup menganggu, apalagi jika selalu mengumbar kemesraan sehingga akan banyak yang bertanya kapan menikah.

5. Kalau Putus Tak Harus Capek-capek Menghapus
Hubungan yang belum sah tak perlu diumbar di media sosial, karena kalau putus akan pusing untuk menghapus semua kenangan bersamanya.

Sebelum upload foto mesra bersama pasangan lebih baik pikir dua lagi, apa manfaat dan faedahnya pamer kemesraan apalagi belum sah menjadi pasangan.

sumber: humairoh.com

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel